PT Sumatera Riang Lestari Rupat Perbaiki Jalan Rusak

PT Sumatera Riang Lestari Rupat Perbaiki Jalan Rusak
Anggota atau karyawan dari PT Sumatera Riang Lestari Rupat sedang melakukan perbaikan ruas jalan yang rusak.

RUPAT, Tribunriau – PT Sumatera Riang Lestari (SRL) Rupat perbaiki beberapa ruas jalan yang rusak parah.

Jalan yang diperbaiki tersebut tepatnya berada diantara Kelurahan Tanjung Kapal menuju Desa Darul Aman, Kecamatan Rupat, Kabupaten Bengkalis.

Jalan tersebut rusak parah, terlebih lagi jika ditambah dengan musim hujan, sangat sulit untuk dilalui oleh pengendara roda dua maupun roda 4.

PT Sumatera Riang Lestari Rupat Perbaiki Jalan Rusak
Kondisi jalan telah diperbaiki

Sebelumnya, masyarakat keluhkan jalan yang rusak tersebut, karena hal itu mempengaruhi pendidikan dan ekonomi.

Pantauan awak media ini di lapangan, Sabtu (03/12), tepatnya di Jalan PU RT 14 RW 07 Kelurahan Tanjung Kapal, puluhan titik jalan dalam kondisi rusak, bahkan jalan menuju Desa Darul Aman Teluk Tungku rusak parah.

Saat ini, sekitar 4 titik ruas jalan sedang dilakukan perbaikan oleh PT Sumatera Riang Lestari (SRL).

Dalam proses perbaikan tersebut, turut hadir manajemen PT SRL dan belasan anggota ikut memperbaiki jalan yang rusak menggunakan gambangan ditimbun dengan bes alakadarnya.

Salah seorang warga Rupat, Rohim (55) mengucapkan terima kasih kepada perusahaan yang kini sedang berjibaku memperbaiki jalan tersebut.

PT Sumatera Riang Lestari Rupat Perbaiki Jalan Rusak
Kondisi jalan sebelum diperbaiki, tampak rusat berat hingga sebuah truk terpuruk.

Namun ia berharap perbaikan tak hanya sekedar di titik tersebut, karena masih banyak ruas jalan yang rusak parah.

“Tetapi tidak hanya di situ saja, banyak yang belum diperbaiki, kami berharap supaya dapat diperbaiki,” pintanya.

Ia berharap kepada pemerintah untuk dapat segera melakukan perbaikan.

“Kami masyarakat meminta kepada pemerintah, baik kecamatan, kelurahan maupun desa agar dapat melihat jalan yang rusak ini dan apa solusinya, terlebih memasuki penghujung tahun,” tukasnya.

Penulis: Johanes Mangunsong
Editor: Iskandar Z