Bengkalis (Mandau), Tribunriau – Proyek pengaspalan jalan dikerjakan pada malam hari dan tanpa plang proyek, di Jl.Swadaya RT03/05 RW10 Kelurahan Pematang Pudu, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, Senin (28/08/23) malam.
Proyek aspal tersebut memakai aspal hotmix, masyarakat setempat tidak mengetahui berapa panjang, lebar, dan ketebalan aspal hotmix yang dikerjakan tersebut.Karena besteknya tidak ada diberitahukan, termasuk plang proyek mulai pengerjaan pengerasan dan sampai selesai aspal hotmix hampir tengah malam tidak ada terlihat.
Sebelumnya, sekitar pukul 18.00 WIB info dari beberapa masyarakat setempat, pengerjaan aspal hotmix tidak diperbolehkan oleh Ketua RT05 RW10 Pematang Pudu Paber R.Panjaitan, sementara Ketua RT 03 RW 10 Pematang Pudu Timbul P.Sitompul terlihat ikut mengawasi dan berbaur dengan pekerja.
Lalu, sekitar pukul 18.30 WIB datang kontraktornya bernama Along dan menjumpai Ketua RT 05 dikediamannya, tidak jauh dari lokasi pekerjaan aspal hotmix.
Kemudian, sekitar pukul 21.00 WIB aspal hotmix diturunkan dari truk pengangkut dan diratakan oleh pekerja seterusnya dipadatkan dan dirapikan oleh pekerja lain pakai alat berat.
Ketika ditanyakan kepada Kepala UPT Perkimnah Mandau Sri Isgina melalui chat WAnya, apakah menurut aturanya proyek pengaspalan jalan boleh dikerjakan pada malam hari, dan tanpa plang? Sampai berita ini diterbitkan tidak ada jawaban.
Sementara, pertanyaan yang sama disampaikan kepada Kabid PSU Perkimnah (Perumahan, Pemukiman dan Pertanahan) Kabupaten Bengkalis Imran melalui chat WAnya, Selasa (29/08/23) mengatakan,” sudah saya infokan kepada PPTK, pengawas dan pelaksana.Saya minta PPTK dan pengawas cek ke lokasi dan memanggil pelaksananya, terimakasih infonya,” singkat Imran.
Ketua Komisi II DPRD Bengkalis H.Adri ketika ditanyakan juga hal yang sama, melalui chat WAnya, sampai berita ini terbit belum juga dijawab.(jlr).