Kesiapan Jalan Tol Yogya-Solo, Ini Kata Menteri PUPR

0
Menteri PUPR saat memantau pembangunan salah satu jalan tol
Menteri PUPR saat memantau pembangunan salah satu jalan tol

BEKASI,Tribun Riau- Pemerintah akan membangun jalan tol di wilayah selatan Jawa dari Bandung hingga Solo. Salah satunya ruas tol Yogyakarta-Solo.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, selain menyelesaikan proses tender ruas tol Bandung-Tasikmalaya, pemerintah juga menargetkan menyelesaikan untuk ruas tol Yogyakarta-Solo.

“Sudah ada pemrakarsanya, tapi kita harus right to match. Tahun ini lah (tender),” tuturnya kepada detik di Bekasi Timur, Rabu (27/6/2018).

Basuki mengatakan, jika tender selesai maka proses pembangunan bisa segera dimulai. Dia memperkirakan proses pembangunan hanya membutuhkan waktu 2 tahun.

“Kalau sudah tender paling cepat 2 tahun. Pembebasan lahannya kan juga tidak terlalu banyak, karena kita pakai jalan nasional,” tuturnya.

Jalan tol Yogyakarta-Solo ini mayoritas akan dibangun dengan konstruksi menggunakan tiang penyangga alias melayang (elevated). Pembangunan akan dilakukan di atas jalan nasional, sehingga tidak akan membutuhkan banyak pembebasan lahan.

“Ya sekitar 80% elevated di wilayah kotanya. Karena kota Yogyakarta kan lahannya sempit, kalau dibebaskan lagi dia mengurangi lahan,” ucal Basuki. (dtc/red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini