Konser Judika di Dumai, 5 Motor Hilang

0
Ilustrasi

Dumai, Tribunriau-
Konser yang digelar di Halaman Bukit Gelanggang dengan artis Judika, Minggu (14/12/14) lalu menyisakan kerugian bagi fansnya, setidaknya 5 motor pada malam konser tersebut hilang di area parkir khusus di depan kantor Dinas Perhubungan Kota Dumai.

Salah seorang korban warga Merdeka Baru, Riaty Boang Manalu yang kehilangan Motor Supra X 125 dengan nomor polisi BM 3934 RO.

Diceritakan, dirinya tak ingin memarkir motor Supra kesayangannya di tempat yang tidak jelas petugas parkirnya, dengan melihat petugas Dinas Perhubungan yang menjaga area parkir tepatnya di halaman depan kantor walikota lama, ia berinisiatif untuk memarkirkan kendaraanya di area tersebut.

“Ia bang, di tempat aku parkirkan motor, disana ada sekitar 6 orang petugas berpakaian resmi (Pakaian Dinas Perhubungan, red) yang berjaga-jaga, kan pasti aman,” ungkapnya kepada Tribunriau.com, Rabu (17/12/14).

Namun, setelah konser berakhir, Riaty yang hendak pulang dan menunjukkan karcis parkir kepada petugas yang berjaga pada saat itu tidak dapat menemukan motor miliknya hingga jam menunjukkan pukul 00:30 WIB.

“Hilang bang, sampai jam setengah satu kami mencari dengan petugas, dan saat itu pak Sukirman bilang pihaknya (Dishub Kota Dumai, red) akan mengganti motor saya dan disuruh datang ke kantor besok (Senin, 15/12/14),” keluhnya dengan sedih.

Ditambahkannya, pada hari yang telah ditentukan oleh Pihak Dishub untuk datang ke kantor, dengan menunggu beberapa jam, korban bertemu dengan Kepala Bidang Pengendalian dan Operasional, Reinhard Ronal.

“Kesal kami bang, sudah nunggunya lama dan saat jumpa dengan beliau (Reinhard Ronal), di bilang “Ini sudah wilayah kriminal, kalau ada tuntutan ke Pengadilan dan Pengadilan memutuskan untuk mengganti, nanti Pemda akan mengganti”, itu saja yang dikatakannya sambil berlalu meninggalkan kami,” kesalnya.

Kehilangan motor ini telah dilaporkan kepada pihak Polisi ditandai dengan adanya surat Tanda Bukti Lapor dengan nomor TBL/645/XII/2014/RIAU/RES DUMAI.

Hingga berita ini diturunkan, Tribunriau.com belum dapat meminta konfirmasi dari Pihak Dinas Perhubungan Kota Dumai. (isk)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini