Kelurahan Bukit Datuk Wakili Dumai pada Lomba Goro Provinsi 2015

0

Tribunriau, DUMAI –
Kelurahan Bukit Datuk Kecamatan Dumai Selatan dipercaya mewakili Kota Dumai untuk ikut serta pada Lomba Gotong Royong Masyarakat Tingkat Provinsi Riau 2015. Lomba tersebut dalam rangka memperingati dan menyambut pelaksanaan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) 2015.

Pada lomba ini, penilaian dilakukan oleh tim penilai lomba gotong royong masyarakat Provinsi. Kedatangan tim penilai disambut langsung oleh Walikota Dumai, Khairul Anwar didampingi Kepala Dinas Koperasi dan UKM, Hamdan Kamal, Camat Dumai Selatan, Yusmanidar dan Lurah Bukit Datuk, Dasuki, Selasa (24/3/15) di kantor Lurah Bukit Datuk.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Hamdan Kamal dalam sambutannya mengatakan bersyukur dengan dilaksanakannya kegiatan yang diharapkan dapat memotivasi daerah dalam meningkatkan program pembangunan, khususnya dalam bidang keamanan dan kenyamanan serta meningkatkan semangat gotong royong.

“Selamat datang kepada tim penilai Provinsi di Kota Dumai. Kami berharap kepada tim penilai agar dapat memberikan penilaian secara obyektif dan ril dalam penilaian,” harapnya.

Sementara itu, ketua tim penilai Ismed yang juga menjabat sebagai kepala badan pemberdayaan masyarakat Propinsi Riau, dalam sambutannya mengatakan gotong royong merupakan Budaya dan karakter bangsa Indonesia.

“Sebagai upaya mempertahankan dan membangkitkan kembali semangat gotong royong, pemerintah mengadakan lomba BBGRM yang diselenggarakan setahun sekali. Dan lomba ini untuk menyemangati masyarakat agar giat gotong royong,” sebutnya.

Walikota Dumai, Khairul Anwar dalam sambutannya berharap Kelurahan Bukit Datuk dapat menjadi juara lomba BBGRM tingkat Provinsi sehingga dapat mewakili Riau ke tingkat Nasional.

Wako juga mengekspos biografi Kota Dumai, seperti menyampaikan jumlah penduduk Kota Dumai yang saat ini berjumlah sekitar 316 ribu jiwa. Kota Dumai terdiri dari 33 Kelurahan dan 7 Kecamatan, Dumai merupakan salah satu wilayah terluas di Indonesia.

“Meski APBD Dumai kecil, tapi kami semangat membangun Dumai. Terbukti pertumbuhan ekonomi Dumai sangat baik, begitu juga IPM Dumai tertinggi di Riau serta inflasi Dumai alhamdulillah di bawah rata-rata Nasional. Semua prestasi yang saya sebutkan tadi semoga menjadi nilai tambah yang dapat dipertimbangkan oleh tim penilai,” ujarnya berharap. (isk)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini